Mohammad Idris Buka Turnamen Badminton Walikota Cup 2024
Mohammad Idris menyempatkan diri menyaksikan set pertama pertandingan pembuka antara tim Pemkot Depok dan Kecamatan Beji.
MONDE--Wali Kota Depok, Mohammad Idris, membuka secara resmi turnamen bulu tangkis Porseni Wali Kota Cup 2024 yang ditandai servis pertama di GOR Tirta Sari, GOR Tirta Sari, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, Sabtu (10/8).
Dalam sambutannya Mohammad Idris mengatakan, pertandingan atau turnamen bulu tangkis atau badminton ini bisa dijadikan sebagai ajang silaturahmi.
Menurutnya, bulu tangkis juga menjadi olahraga yang menguji mental atletnya. "Badminton juga olahraga yang menguji mental kita untuk bisa mengalahkan lawan, tentunya dengan mengikuti aturan-aturan yang sudah disepakati khususnya oleh wasit," katanya.
Mohammad Idris juga menyempatkan diri menyaksikan set pertama pertandingan pembuka antara tim Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dan Kecamatan Beji.
Pada set pertama tersebut berhasil dimenangkan oleh Kecamatan Beji dengan skor akhir 11-21.
"Ini bagus ya, melihat semangat para peserta yang cukup berumur masih begitu tinggi, ini menunjukkan bahwa olahraga tidak mengenal batas usia," jelas Mohammad Idris.
Sementara itu Ketua Cabang Olahraga (Cabor) Bulu Tangkis Wali Kota Cup 2024, Dadan Fajar Respati, mengatakan bahwa turnamen ini akan digelar selama satu hari penuh.
Diikuti oleh para atlet yang berasal dari seluruh kecamatan di Kota Depok ditambah satu tim dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.
"Peserta wajib menunjukkan KTP Depok sebagai bukti bahwa mereka merupakan warga asli kota ini," ucapnya.
Sistem pertandingan yang diterapkan, terang Dadan, adalah beregu, jadi setiap kecamatan mengirimkan maksimal 12 atlet dengan 5 pasangan utama dan satu pasang peserta cadangan.
"Kami sengaja membatasi jumlah peserta agar setiap kecamatan memiliki kesempatan yang sama untuk meraih prestasi," ungkapnya.
"Selain itu, dengan sistem beregu, diharapkan semangat kebersamaan antar anggota tim semakin kuat," tambah Dadan.
Lanjut Dadan, total hadiah yang diperebutkan pada Tunamen Bulu Tangkis Wali Kota Cup 2024 sebesar Rp30 juta. Dengan rincian, juara pertama senilai Rp12 juta, juara dua senilai Rp8 juta dan juara tiga bersama masing-masing Rp5 juta.
"Semoga melalui turnamen ini semangat sportivitas dan kebersamaan antar warga Depok semakin terjalin erat," pungkasnya.*