Sherina Munaf Gugat Cerai Suaminya
saat dikonfirmasi, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Suryana, membenarkan hal tersebut.
MONDE--Penyanyi sekaligus aktris Sherina Munaf menggugat cerai suaminya, aktor Baskara Mahendra.
Berkas perkara cerainya telah didaftarkan oleh kuasa hukumnya ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, pada Kamis (16/1).
Saat dikonfirmasi, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Suryana, membenarkan hal tersebut.
"Iya, gugatan cerai atas nama Sinna Sherina Munaf lawan Baskara Mahendra Putra. Sudah masuk tanggal 16 (Januari) dengan nomor 325/Pdt.G/2025," ungkapnya.
Sherina Munaf. Foto: Ist
Meski tidak menyebutkan alasan gugat cerai tersebut, namun Suryana sedikit membocorkan bahwa Sherina dan Baskara sudah pisah rumah.
"Alamatnya sudah terpisah. Penggugat di Kebayoran Lama dan tergugat alamatnya di Serpong, Tangerang," ucapnya.
Suryana menambahkan, sidang pertama akan digelar pada Kamis, 30 Januari mendatang. "Tidak ada gono-gini dalam dalil gugatan," pungkasnya.*