Jalan Sehat Bareng AMIN, Anies: Depok-Jawa Barat Menang, Indonesia Juga Menang

"Lho, lho, lha segini banyak dikira apa? nggak bahaya tha?" ujar Muhaimin merespons perkataan Anies.

Jalan Sehat Bareng AMIN, Anies: Depok-Jawa Barat Menang, Indonesia Juga Menang
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengikuti senam dan jalan sehat yang digelar di kawasan Grand Depok City, Sukmajaya, Minggu (28/10/2023) pagi. Foto: Ist

MONDE--Bakal Calon Presiden/Wakil Presidem dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, megikuti senam dan jalan sehat yang digelar di kawasan Grand Depok City, Sukmajaya, Minggu (28/10/2023) pagi.

Saat menyampaikan sambutan, Cak Imin sapaan Muhamin Iskandar, sempat mengumbar candaan. Ia mengaku kaget melihat massa yang mendatangi kegiatan tersebut. "Orang bilang AMIN kecil, loh kok sebanyak ini?," ucap Cak Imin.

"Mereka bilang ini sedikit?" timpal Anies Baswedan

"Lho, lho, lha segini banyak dikira apa? nggak bahaya tha?" ujar Muhaimin merespons perkataan Anies.

Di hadapan ribuan peserta jalan sehat, Anies Baswedan optimistis bakal meraih kemenangan di wilayah provinsi Jawa Barat, termasuk Kota Depok, pada Pilpres 2024 mendatang.

Anies menilai Depok merupakan kawasan paling penting dalam menentukan kemenangannya di Jawa Barat. "Jika Depok menang, Insya Allah Jawa Barat kita pegang. Jika Jawa Barat menang, Insya Allah Indonesia juga menang."

"Bukan hanya di Pilpres, tapi semuanya," katanya lagi.

Senam dan jalan bareng AMIN merupakan rangkaian kegiatan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang didukung Koalisi Perubahan. Guna melancarkan kegiatan tersebut, arah menuju kawasan GDC ditutup.*