Pemkot Depok Lanjutkan Vaksinasi Serentak di 11 Kecamatan

Pemkot Depok Lanjutkan Vaksinasi Serentak di 11 Kecamatan
Pelaksanaan Gebyar Vaksinasi di Kecamatan Tapos. Foto: Diskominfo

MONDE--Pemerintah Kota (Pemkot) Depok kembali menggelar Gebyar Vaksinasi Covid-19 secara serentak di 11 kecamatan mulai besok, 15 September 2021.

Sebelumnya kegiatan tersebut dilaksanakan pada 1-5 September, dilanjutkan tiga hari, mulai 8-10 September, dan kini akan kembali dilaksanakan pada 15 hingga 17 September mendatang.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Umi Zakiati, mengatakan pelaksanaan gebyar vaksinasi diselenggarakan atas kerja sama dengan Kodim 0508/Depok, serta masih bekerja sama dengan pihak kecamatan dengan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas setempat.

“Gebyar vaksinasi akan dilanjutkan di 11 kecamatan, kali ini bersama Kodim Depok dan puskesmas sebagai vaksinator,” kata Umi Zakiati, Selasa (14/9/2021).

Dia menambahkan, untuk 10 kecamatan akan dilaksanakan selama tiga hari. Sedangkan di Kecamatan Cinere hanya diselenggarakan pada 17 September. Adapun sasaran vaksinasi sebanyak 1.000 peserta setiap harinya. Vaksinasi untuk usia 12 tahun ke atas dengan menggunakan vaksin Sinovac.

“Peserta yang mengikuti gebyar vaksinasi merupakan warga yang sudah didata oleh wilayah setempat, memiliki KTP Kota Depok atau menyertakan keterangan domisili yang sudah didata,” tambahnya.

Dengan perpanjangan gebyar vaksinasi diharapkan dapat menambah cakupan vaksinasi di Kota Depok. Selain juga sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

"Serta bisa mencapai herd immunity di Depok," pungkasnya.(*/dg-id)